Kopda Suwardi Monitoring Normalisasi Irigasi di desa Pusakajaya Selatan
Mediasebelas.com - Babinsa Desa Pusakajaya Selatan, Kopda Suwandri E.H melaksanakan monitoring pengerukan Tanah di Dusun Cikunir, di Desa Pusakajaya Selatan, Kecamatan cilebar kabupaten Karawang, Jum'at (1/12/23).
Turut hadir dalam giat Suhaepi (Kadus), Rudi (Operator Excavator), Ade ( Ketua RT 01 RW 01 Cikunir), 10 orang (Masyarakat), Kopda Suwandri (Babinsa Pusakajaya Selatan).
Adapun Kegiatan mengenai Penggerukan Tanah lumpur dan pembersihan Enceng gondok di saluran Irigasi Dusun Cikunir RT 001 RW 001 guna mengantisipasi Banjir di musim penghujan.
Di sela - sela kegiatan pengerukan saluran irigasi Kopda Suwandri mengayakan, bahwa keberadaan Babinsa disamping dalam rangka membantu masyarakat dalam percepatan pengerjaan saluran irigasi juga memotivasi kegotong royongan masyarakat sebagai budaya luhur Bangsa Indonesia sebagai bagian dari misi pembinaan teritorial.
"Keberadaan Babinsa disamping dalam rangka membantu masyarakat dalam rangka karya bakti, juga memotivasi kegotong royongan masyarakat sebagai budaya luhur Bangsa Indonesia sebagai bagian dari misi pembinaan teritorial," pungkasnya. (Team11)